Let no one despise or think less of you because of your youth, but be an example (pattern) for the believers in speech, in conduct, in love, in faith, and in purity.
Kamis, 29 Juli 2010
Galauku
tap tap la la la~
banyak persoalan hidup yang harus dilalui seorang manusia. dan kau tak akan tahu apa yang akan terjadi.
itu yang ku alami belakangan ini. tak pernah tahu apa yang akan terjadi karena semua adalah kuasa TUHAN.
Baru kemarin bertemu dan ternyata harus berpisah.
dia sahabat ku. sahabat yang menurutku paling bijaksana.
baru pertama kali aku mendapat pesan seromantis yang dia berikan tapi sayangnya itu salam perpisahan.
dia harus pergi (yah, sebenarnya belum pasti tapi tetap aja sedih..)
Gimana gak sedih coba.
yang ku sesali adalah sebelumnya hubunganku sedang renggang sama dia (hanya karna aku menarik diri..)
sesal yang ada. ya ditambah dengan diriku yang sangat amat melow.. bertambahlah..
beh, bener-bener sedih..
4 hari aku bermelow ria.. agak lebay sebenernya tapi itulah aku..
Ya, banyak hal lah yang kupelajari dari hal ini dimana aku belajar berserah penuh sama Tuhan.
Sahabatku milik Tuhan jadi biar Tuhan yang menentukan. hihi
Belajar untuk menahan emosi dan banyak lagi. hehe
Jumat, 09 Juli 2010
curcol dikit ^^
kenangan.
hm, apa yang ada dipikiranmu ketika kata itu terlintas.
pasti secara spontan pikiran kita membawa kita ke sebuah kenangan yang menyenangkan.
entah kenapa dari kemarin banyak banget kenangan yang muncul di otak ini.
Rindu! kangen! itulah yang gue rasakan akhir-akhir ini.
ya, gue rindu pada sekelompok orang yang berarti buat gue.
agak aneh sih. rindu sama orang-orang itu padahal sering ketemu.
Ya, emang itu yang gue rasakan.
sekalipun sering ketemu tapi gak banyak lagi waktu yang diluangkan hanya untuk sekedar kumpul gak jelas. padahal dulu sering banget ngumpul gak jelas. entah ngumpul di rumah orang sambil makan gorengan. atau nongkrong di MCD berjam-jam hanya modal kentang goreng dan es krim untuk sekedar ngumpul, ngobrol.
begitu banyak waktu untuk dilalui bersama, tapi kini tak dapat dinikmati kembali.
tangis dan tawa bercampur jadi satu, menumbuhkan rasa satu.
yah, kangen dengan masa-masa itu.
sekarang udah berubah dan sepertinya mustahil merasakan itu lagi.
pas lagi kangen ama masa-masa ini, gue teringat penggalan lirik sebuah lagu..
dahulu terasa indah, tak ingin lupakan
bermesraan slalu jadi, satu kenangan manis
tiada yang salah, hanya aku manusia bodoh~
emang gak ada yang bisa disalahkan. gue lah yang salah karena menjauh..
Di balik lagu "sentuh hatiku"
Pencipta lagu ini adalah seorang anak Tuhan, Kisah didalam lagu itu adalah milik teman sekolahnya. Temannya itu diperkosa oleh ayahnya sendiri dan menjadi gila, sehingga harus dipasung(dirantai) dirumahnya. Ia suka datang dan mendoakan anak itu sambil sesekali menulis lirik lagu..
waktu pun berlalu…
Diapun pindah kota dan mulai sibuk dengan kegiatannya sendiri. Suatu ketika anak perempuan itu menelpon dia. Tentu saja kaget bukan main, krn anak itu kan gila. dipasung pula? kok skrg bisa lepas? telp pula?
Akhirnya anak perempuan itu cerita, suatu hari entah karena karat atau bagaimana rantainya lepas. Satu hal yang langsung dia ingat, dia mau bunuh bapaknya!
Tetapi saat dia bangun, ia melihat Tuhan Yesus dengan jubah putihnya, berkata :
“Kamu harus maafin papa kamu.”
Tetapi anak itu ga bisa dan dia terus menangis, memukul, dan berteriak..
Sampai akhirnya Tuhan memeluk dia dan berkata : “Aku mengasihimu”
Walaupun bergumul akhirnya anak itupun memaafkan papanya, mereka sekeluarga menangis dan boleh kembali hidup normal.
Dari situ lah lagu sentuh hatiku ditulis,
Betapa ku mencintai, segala yang telah terjadi
tak pernah sendiri, selalu menyertai
Betapa kumenyadari, didalam hidupku ini..
kau selalu memberi, rancangan terbaik oleh karena kasih
Bapa sentuh hatiku,
ubah hidupku, menjadi yang baru
Bagai Emas yang murni
Kau membentuk bejana hatiku
Bapa Ajarku mengerti
sebuah kasih yang selalu memberi..
Bagai air mengalir
yang tiada pernah berhenti
KasihMu ya Tuhan tak pernah berhenti..
first

Yakk. ini post pertama gue di blog ini. semoga ini blog terus gue isi dengan postingan yang bermanfaat. Entah kenapa gue pengen punya blog, bukan sekedar ikut-ikutan trend. hanya ingin men-share-kan apa yang gue rasakan lewat postingan-postingan di blog ini. terkadang otak ini terasa penuh--mungkin kalian tahu rasanya kepala mau pecah--dan gue gak tau mau cerita ke siapa. mungkin dengan mencurahkan disini apa yang ada di otak gue bisa sedikit melegakan. *halaaaahhh..
Okay. semoga blog ini bisa menjadi inspirasi anda sekaliam.. hehehe